Bandar Lampung
Eva Dwiana Sampaikan KUA Dan PPAS Perubahan APBD Kota Bandar Lampung

Alteripost.co BANDAR LAMPUNG – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana sampaikan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioitas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Perubahan APBD Kota Bandar Lampung Tahun Anggaran 2021, pada sidang paripurna DPRD Kota Bandar Lampung. Senin (30/8/2021).
Sidang paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua III DPRD Kota Bandar Lampung Edison Hadjar, Turut Hadir Ketua DPRD Kota Bandar Lampung Wiyadi, Wakil Ketua II DPRD Kota Bandar Lampung, Aep Saripudin, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana dan Wakil Walikota Bandar Lampung Deddy Amarullah serta Forkopimda Kota Bandar Lampung.
Terkait dengan penyampaian KUA dan PPAS Perubahan APBD Tahun 2021 ini, Edison Hadjar mengatakan, pihaknya akan memerintahkan Badan Anggaran agar segera membahas, dan menyetujui KUA PPAS Perubahan APBD Kota Bandar Lampung Tahun Anggaran 2021.
“Kita akan dorong agar Badan Anggaran segera membahas dan menyepakati KUA dan PPAS ini, karena disamping memang sudah terlambat juga masih banyak agenda yang lain terkait dengan Anggaran yang harus dibahas dan diselesaikan”. Ujar Edison Hadjar.
Walikota Eva Dwiana memaparkan APBD Perubahan Tahun 2021 di hadapan Ketua Dewan, Wakil Ketua Dewan dan 30 anggota Dewan yang hadir dalam Sidang Paripurna tersebut, serta menyerahkan Berkas APBD Perubahan Sementara Tahun 2021 kepada Pimpinan Dewan.
Sesuai dengan mekanisme, APBD Perubahan Sementara Tahun 2021 akan dibahas oleh Badan Anggaran Dewan dan Tim anggaran Pemkot Bandar Lampung, dan hasilnya dapat dilaporkan dalam Sidang Paripurna Dewan. (*).
Bandar Lampung
Respons Cepat Pemkot Bandar Lampung Untuk Korban Banjir di Panjang Utara

Alteripost Bandar Lampung – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana memerintahkan BPBD, Damkar, Satpol PP, DLH membantu masyarakat untuk membersihkan sisa lumpur dan sampah serta Dinas Kesehatan Untuk Melakukan Pengobatan Gratis di kelurahan Panjang Utara Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung, Selasa 22 April 2025.
“Tim masih berada di lokasi, ada yang membersihkan sisa lumpur dan ada yang bertugas untuk melakukan pengecekan Kesehatan Masyarakat” Jelas Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana.
Bunda Eva menyebut dalam bencana ini Pemerintah Kota Bandar Lampung memberikan bantuan uang tunai kepada masyarakat yang menjadi korban bencana banjir terparah.
“Masing-masing rumah mendapatkan bantuan. Semoga bantuan bisa meringankan beban warga,” tambah Eva Dwiana.
Eva menambahkan, Pemerintah kota Bandar Lampung telah berkoordinasi dengan PT. Pelindo untuk bersama menekan bencana Banjir di kelurahan Panjang Utara.
“Pelindo sudah diminta untuk menambah minimal dua saluran air. Dengan harapan mampu menampung debit air saat hujan terjadi”, tutup Eva Dwiana.(*)