Lampung Selatan
Budayakan Olahraga Kejuaraan Terkam Kemenpora, Resmi Dibuka Oleh Bupati di GWH Kalianda

Alteripost Kalianda – Kejuaraan antarkampung (Tarkam) Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) resmi dibuka di Gedung Olahraga Way Handak (GWH) Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel). Kamis (5/12/2024).
Cabang lomba yang dilombakan meliputi atletik, senam, tenis meja dan badminton. Kejuaraan itu diikuti oleh para atlet dari 17 Kecamatan dengan total 425 peserta.
Kejuaraan yang diadakan Kemenpora RI bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan itu bertujuan untuk membudayakan olahraga di masyarakat, sekaligus sebagai sarana pencarian bakat-bakat atlet olahraga nasional.
“Tujuan dari kejuaraan ini untuk memotivasi masyarakat untuk gemar berolahraga, lebih berprestasi di bidang olahraga,” kata Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Lampung Selatan, Yespi Corry saat menyamaikan laporan kegiatan.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Lamsel Nanang Ermanto menyampaikan, Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2024 tersebut merupakan langkah konkret pemerintah daerah dalam mendukung perkembangan olahraga.
Oleh sebab itu, Bupati Nanang berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi wadah bagi pencarian bakat atlet dan meningkatkan semangat olahraga di tingkat daerah.
“Harapan saya, kita bukan hanya mencari juara tapi bagaimana pembinaan atlet-atlet. Kita akan menyongosong generasi emas, kalau kontinu kita pasti bisa mencetak generasi yang baik untuk mewakili Kabupaten Lampung Selatan,” kata Nanang.
Selain itu, lanjut Nanang, Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2024 menjadi bagian dari kampanye untuk memerangi dampak negatif judi online terutama di kalangan anak muda.
“Kita ciptakan generasi anti narkoba dan judi online. Jangan tergiur dengan kesenangan sesaat tapi menyesatkan hidup kita,” ujar Nanang.
Sementara itu, Ketua Tim Tarkam Wilayah Sumatera, Angga Prananda Bakti berharap kejuaraan Tarkam Kemenpora 2024 tersebut bisa menghasilkan atlet-atlet berbakat yang kelak dapat memperkuat tim nasional Indonesia.
Angga Prananda Bakti menyebut, Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2024 juga dilaksanakan dengan sangat adil dan menyertakan juri yang sudah bersertifikat nasional, sehingga tidak perlu diragukan lagi penilaiannya.
“Kejuaraan Tarkam ini merupakan kegiatan prioritas dari Kemenpora. Tujuannya untuk lebih mengajak masyarakat mau dan berbudaya fisik,” kata Angga Prananda Bakti. (*)
Lampung Selatan
Serah Terima Jabatan Sekretaris DPRD: Momentum Penyegaran dan Peningkatan Kinerja di Kabupaten Lamsel

Alteripost Lampung Selatan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Selatan, menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Sekretaris DPRD.
Kegiatan dipusatkan di ruang sidang Badan Anggaran (Banggar) DPRD setempat, Senin (10/2/2025)
Acara tersebut menandai pergantian kepemimpinan di lingkungan Sekretariat DPRD sebagai bagian dari penyegaran organisasi dan peningkatan kinerja lembaga legislatif daerah.
Dalam acara tersebut, pejabat Sekretaris DPRD sebelumnya, Thomas Amirico,S.STP.MH secara resmi menyerahkan tugas dan tanggung jawab kepada Plt Sekretaris DPRD yang baru,
Dalam sambutannya, Thomas menyampaikan, apresiasi kepada seluruh jajaran DPRD dan staf sekretariat atas kerja sama yang telah terjalin selama masa jabatannya.
“Saya berharap Sekretaris DPRD yang baru dapat melanjutkan program kerja yang sudah berjalan serta membawa inovasi untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi layanan di Sekretariat DPRD,” ujarnya.
Sementara itu Plt Sekertaris DPRD Lampung Selatan, Luluk Tantri Elvandari, menyampaikan komitmennya untuk mendukung tugas-tugas DPRD dalam menjalankan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan.
“Saya siap bekerja sama dengan seluruh elemen di DPRD untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik,” kata dia dalam sambutannya.
Acara Sertijab ini diakhiri dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan yang disaksikan para Kasubag dan sejumlah staf di lingkungan Sekretariat DPRD setempat.
Penunjukan Luluk sebagai Sekwan DPRD Lampung Selatan berdasarkan Surat Perintah Pelaksana Tugas Nomor : 800.1.11.1/54/V.05/2025.
Untuk menggantikan Thomas Amirico sebagai Sekretaris DPRD Lampung Selatan, sebelumnya yang telah dilantik oleh Pj Gubernur Lampung sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lampung pada Jumat 7 Februari 2025, pukul 13.30 WIB di Balai Keratun lantai III Komplek Kantor Gubernur Lampung.
SK tersebut langsung diserahkan Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Intji Indriati kepada Luluk diruang kerja Sekda dengan didampingi Kepala BKD Tirta Saputra dan Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Dulkahar.
Diketahui, Luluk Tantri Elvandari merupakan Kabag Program dan Keuangan di Sekretariat DPRD Kabupaten Lampung Selatan. (*)