Connect with us

Lampung

Pesan Gubernur Arinal, Kepala OPD Mesti Terbuka dan Jalin Sinergitas Dengan Pers

Published

on

Foto: Gubernur Arinal saat menerima kunjungan Ketua PWI Lampung beserta rombongan (istimewa)

 

Alteripost.co, Bandarlampung-
Gubernur Arinal Djunaidi menerima kunjungan segenap pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung, di Mahan Agung, Selasa (25/01/2022) malam.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Arinal berharap sinergitas antara PWI dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung yang yang telah terjalin terus dipertahankan.

“Kita harus ada komunikasi, supaya fungsi PWI berbeda dengan pemilik media,” kata Arinal.

Selain itu, Gubernur Arinal juga berpesan kepada PWI agar tetap bersikap profesional dan independensi. Sehingga dapat stigma negatif tentang Wartawan.

“Kalian (Insan Pers,red) profesional saja. Jaga independensi kalian. Buang jauh-jauh kalau teori wartawan itu momok,” harapnya.

Arinal juga berharap agar PWI bisa memberikan pelatihan bagi anggotanya agar dalam memuat pemberitaan harus berimbang dan objektif.

Bahkan, Gubernur Arinal juga mempersilahkan PWI untuk mengundang kepala-kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk pemaparan hasil program kerja.

“Saya selalu meminta agar para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diajak komunikasi, dan terbuka untuk memberikan paparan program. Itulah yang harus dievaluasi,” terangnya.

Menurut Arinal, jika ada program yang belum berjalan, harus dicari tahu permasalahannya dan dicarikan solusi. “Ketika ada kesuksesan diberitakan. Kalau belum, tanya kenapa? Makanya harus terbuka dan jalin sinergitas dengan insan pers,” tegasnya..

Gubernur juga mengajak PWI untuk bersama-sama menyosialisasikan program Kartu Petani Berjaya (KPB) kepada para petani di seluruh pelosok daerah di Provinsi Lampung.

Sementara itu, Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah menyatakan siap mendukung Program-program Gubernur. Khususnya Kartu Petani Berjaya.

Dalam kesempatan itu pula, Wira sapaan akrabnya menyerahkan undangan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 yang direncanakan berlangsung di Kendari Sulawesi Utara.

“InsyaAllah tanggal 6 Februari kami akan berangkat HPN di Kendari. Sekaligus ini menyerahkan undangan HPN untuk pak gubernur,” terangnya. (Rls/Gus)

Facebook Comments Box
Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lampung

Pj Gubernur Lampung Hadiri Rakornas Pemantapan Implementasi dan Keberlanjutan Learning Management System Pamong Desa

Published

on

Alteripost Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Lampung menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Keberlanjutan Learning Management System (LMS) yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri RI, di Hotel Sultan Jakarta, Selasa, (15/10/2024).

Rakornas yang bertema Learning Management System Pamong Desa Untuk Desa Maju, Mandiri, Sejahtera dan Bahagia Menuju Indonesia Emas 2024 dibuka oleh Menteri Dalam Negeri RI yang diwakili oleh Staf Ahli Mendagri Bidang Pemerintahan, Suhajar Diantoro, dan dihadiri sejumlah Gubernur di Indonesia serta perwakilan pamong desa.

Penyelenggaraan Rakornas bertujuan untuk memperkuat implementasi LMS sebagai bagian dari strategi pengembangan sumber daya manusia yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan pendidikan di Indonesia.

Dalam Rakornas ini, para peserta membahas berbagai tantangan dan peluang dalam pengembangan sistem pembelajaran berbasis teknologi, termasuk peningkatan infrastruktur digital, pelatihan tenaga pengajar, serta integrasi sistem yang lebih baik di seluruh daerah, termasuk di Provinsi Lampung.

Pj. Gubernur Lampung menyatakan bahwa keberlanjutan LMS sangat penting untuk memperkuat sektor pendidikan di daerah, terutama dalam memastikan bahwa seluruh masyarakat, termasuk yang berada di wilayah terpencil, dapat mengakses pendidikan berkualitas.

Pj. Gubernur juga menekankan komitmen Pemerintah Provinsi Lampung dalam mendukung program transformasi digital di bidang pendidikan, sejalan dengan arahan pemerintah pusat.

Rakornas Keberlanjutan LMS ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah strategis yang dapat diterapkan oleh pemerintah daerah dalam mengoptimalkan pemanfaatan LMS untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kemampuan literasi digital masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Staf Ahli Menteri Dalam Negeri, Suhajar Diantoro menyatakan bahwa kunci dari keberhasilan Learning Management System perlu dukungan dan peran Kepala Daerah untuk terus mendorong, penguatan infrastruktur jaringan dan partisipasi pamong desa.

Lebih jauh, Suhajar Diantoro juga mengapresiasii provinsi Lampung dimana desa Hanura di Provinsi Lampung telah ditetapkan menjadi percontohan Smart Village di Sumatera.

Dalam kegiatan tersebut, Pj. Gubernur Lampung didampingi Kepala Bappeda Provinsi Lampung, Elvira Umihanni, Kepala Dinas PMDes Provinsi Lampung, Zaidirina, Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Achmad Saefuloh, dan Kepala Dinas PMDes beberapa Kabupaten di Provinsi Lampung. (Rls)

Facebook Comments Box
Continue Reading